Apel Perdana BPS Sulbar di Tahun 2025: Momentum Baru, Semangat Baru! - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Barat

FAQ Website (KLIK DISINI)

Mari bergabung dengan BPS melalui Pengadaan CASN Tahun 2024, info selengkapnya KLIK DISINI

Nilai dan sampaikan apresiasi/saran/pengaduan terhadap layanan kami  KLIK DISINI

Apel Perdana BPS Sulbar di Tahun 2025: Momentum Baru, Semangat Baru!

Apel Perdana BPS Sulbar di Tahun 2025: Momentum Baru, Semangat Baru!

17 Januari 2025 | Kegiatan Statistik Lainnya


Mamuju (17/01/2025) - BPS Provinsi Sulawesi Barat menggelar apel perdana tahun 2025 pada hari Jumat (17/1), di halaman kantor BPS. Apel ini diikuti oleh seluruh pegawai dan menjadi wadah untuk meningkatkan disiplin serta menyampaikan arahan atau informasi dari pimpinan. Apel ini dilaksanakan setiap tanggal 17 setiap bulan. Selain itu, acara ini juga menjadi momentum untuk mengawali tahun baru dengan semangat baru, sekaligus sebagai ajang penyerahan penghargaan kepada pegawai terbaik dan penghargaan lainnya.


Kepala Bagian Umum, Markus Uda, yang bertindak sebagai pemimpin apel mewakili Kepala BPS Sulbar, membacakan naskah sambutan dari Plt. Kepala BPS RI. Dalam sambutan tersebut, disampaikan berbagai pencapaian BPS di tahun 2024, termasuk keberhasilan menjadi tuan rumah Regional Hub on Big Data and Data Science di Asia Pasifik. Pencapaian ini memperkokoh posisi BPS sebagai pemimpin dalam pengembangan big data di tingkat internasional.


Selain itu, apresiasi juga diberikan atas berbagai capaian di tingkat daerah, termasuk raihan predikat Zona Integritas WBK dan WBBM oleh beberapa satuan kerja, serta penghargaan lainnya di bidang pengelolaan SDM dan pelayanan publik. Dalam hal akuntabilitas keuangan, BPS kembali memperoleh Predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk kedelapan kalinya secara berturut-turut.


Menutup sambutannya, Plt. Kepala BPS RI mengingatkan pentingnya bekerja dengan cermat, kolaboratif, dan berbasis data. Tahun 2025 disebut sebagai tahun krusial, mengingat adanya persiapan untuk pelaksanaan Sensus Ekonomi 2026 dan Survei Penduduk Antar Sensus (SUPAS). Beliau juga menekankan peran strategis BPS dalam mengelola data sosial dan ekonomi nasional menjadi satu data tunggal yang akan menjadi acuan dalam program perlindungan sosial.


“Terus jaga komitmen dan semangat dalam membangun Republik melalui data yang kita hasilkan. BPS adalah lahan perjuangan kita. Mari kita rawat dan jaga dengan bekerja sebaik-baiknya untuk menghasilkan data yang tidak hanya bermakna, tetapi juga berdampak bagi kemajuan bangsa,” pungkas Markus.


Apel perdana ini juga menjadi momen istimewa dengan penyerahan berbagai penghargaan. BPS Sulbar menerima penghargaan dari Plt. Kepala BPS RI atas keberhasilannya dalam Pengelolaan Arsip di Lingkup Unit Kerja dengan Nilai Audit Kearsipan Internal Tahun 2024 sebesar 93,76, yang termasuk dalam Kategori AA (Sangat Memuaskan).


Selain itu, penghargaan Employee of the Quarter untuk kuartal 3 dan 4 tahun 2024 diserahkan kepada Misnawati Mansur dan Yenni Kurnia. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi, kinerja, dan kontribusi luar biasa mereka dalam mendukung tugas dan fungsi BPS.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Barat (BPS-Statistics of Sulawesi Barat Province)Jl. RE Martadinata No. 10

Mamuju

Mailbox : bps.sulbar@bps.go.id

WhatsApp: 0822-9338-2522

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik